Akhirnya Tunjangan Profesi Guru Angkatan Sertifikasi tahun 2008 Cair Juga

Walau puasa, hari ini sebagian dari teman-teman guru yang telah bersertifikasi nampak lebih sumringah. Hal ini disebabkan karena tunjangan profesi guru yang telah ditunggu-tunggu sejak akhir tahun 2008 akhirnya cair juga. Mengingat masih adanya beberapa guru yang juga telah lulus sertifikasi pada angkatan yang sama tetapi masih belum menerima tunjangan ini, hendaknya bagi mereka yang tunjangannya telah cair tidak menunjukkan kesenangan yang berlebihan.  Yang wajar-wajar sajalah. Dan yang paling penting mari kita buktikan melalui aksi riil bahwa memang kita benar-benar layak disebut guru professional.

Bertolak belakang dengan keadaan di atas, saat ini ribuan guru (rayon 12) yang dinyatakan tidak lolos portofolio tahun ini sedang berjuang mengikuti kegiatan diklat profesi guru tahap 1 di Semarang. Selamat berjuang saudara-saudaraku seprofesi. Ikutilah seluruh rangkaian kegiatan dengan ikhlas, dan jangan nyepelekke. Memang kadang sulit menerima kenyataan kala kita dikatakan belum profesioanal sebagai guru, padahal telah puluhan bahkan mungkin ratusan ribu siswa telah kita didik dan berhasil lulus, dan bahkan sebagian dari mereka kini telah jadi doktor dan profesor. Bahkan pula terjadi bekas murid kini jadi asesor dan tutor, sedangkan bekas guru berbalik jadi peserta PLPG dan diajar  oleh sang bekas murid. Tidak apa-apa, walau memang lucu didengarnya. Sekali lagi, tetap semangat!!!

55 Tanggapan

  1. alhamdulillah, semoga dengan cairnya tunjangan profesi itu membuat semangat rekan2 sejawat makin berlipat-lipat dalam menjalankan tugas2 profesinya. sedangkan, kepada teman2 yang terpaksa harus ikut plpg, mungkin, dengan cara seperti itu profesionalisme kita jadi makin teruji. selamat beribadah puasa, pak mursyid, mohon maaf lahir dan batin.

  2. Berapa bulan Pak?

  3. 6 bulan, dhe Mars.

  4. Yang sabar ya pak.. Orang sabar pasti di sayang Allah. Apalagi guru (digugu lan ditiru). Oh ya, tersanjung sekali blog saya terpampang di widget anda ini. Jika anda membaca comment ini, berarti blog anda juga terpampang di widget “friend” blog saya. Salam kenal dari Surabaya

  5. Selamat pak. Hanya saja saya termasuk yg blm disertifikasi, maklum NIP lama termasuk kategori 500… He he

  6. Disertifikasi sih saya sudah, tapi saya termasuk yang belum nerima tunjangan itu, p Zul. Ya biar saja, belum rezeki kali?

  7. he he asyik dong

  8. Selamat pak, semoga semakin semangat untuk mendidik anak bangsa. Menjadi pengajar menyenangkan, apalagi jika ilmu yang kita berikan dapat diterima oleh anak-anak.

  9. asyik bgt tuh..

  10. kapan cairnya tunjangan sertifikasi tahun 2008, kabupaten lamongan?

    • Kayanya mencairnya seperti es kalau dah panas, biasa zaman sekarang kan banyak demo, tapi kurang bagus suka ditunggangi yang bukan-bukan, lagi jalan jadi macet dan lagi pula mungkin ini merupakan ujian bagi orang2 sabar. Kita dituntut dan diimbing-imbingi supaya lebih profesional cuma sayangnya yang bagikannya kayanya belum profesional maklum kotoran di mata orang jelas kelihatan sedangkan telor ayam di mata sendiri tidak kelihatan. Hampir sama dengan hukum sekarang ini yang sering kita lihat di TV , sama juga dengan para juragan2 yang banyak komentar dah dapat kursi enak diammmmmmm aja ha ha ha ha………………………………..

  11. @ p manan,
    Lho, Lamongan belum??? Tunggu saja, Pak. Saya yakin ini hanya masalah waktu. Sabar . . .!!!

    • Tidak ada kata yang lebih baik dari kata sabar ketika semua kepeped, yang jelas sabar menjadi subur kalau sambil bercocok tanam 1 hektar cabe rawit atau ternak ayam pulang mengajar akan cepet cair tiap 40 hari, atau buka isi ulang air akan mencair tiap hari.

  12. Assalaamu’alaikum

    Senang dapat mengenali blog sahabat guru. Salam kenal dan semoga kita dapat berbagi ilmu untuk manfaat bersama. Terima kasih kerana sudi berziarah ke laman saya. Selamat berpuasa dan salam ramadhan.

  13. bandung barat kapan yaaa???

    • Bandung malah belum???
      Sabar aja, Pak. Di tempatku, Pekalongan, juga belum cair semua kok. Cairnya setelah lebaran malah lebih baik. Kalau cair sekarang bisa-bisa habis untuk biaya lebaran.

      • Bagus lebih lama belum cairnya biar bisa beli gunung tangkuban perahu hu hu hu hahahahahahahahahahahahah…………………………..dan juga bunganya untuk menyumbang yang kaya-kaya yayayayayyayaya

  14. kapan tunjangan profesi guru angkatan 2008 cair untuk wilayah jawa timur ?

    • nanti tunggu ya setelah beres kasus bank century biar antri kalaua lebih lama sekali bisa naik haji dan lebih profesi karena yang membaginya belum profesi meski harus profesi

  15. Kabupaten Semarang, kok belum cair? Tapi, nggak apa-apa kok. Saya yakin akhirnya akan cair juga. Entah kapan? Pekerjaan menunggu itu memang paling nggak enak. Paling-paling orang akan bilang: Bersabarlah. kalau saya pribadi sih menganggap tunjangan profesi itu seperti uang bonus. Cair ya senang, disyukuri. Nggak cair ya nggak apa-apa. Maksudnya, nggak terlalu saya harapkan gitu. Dari pada stress kan mendingan enjoy aja. Ya nggak?

    • @ P Antonius Sapto Yunarso:
      Benar kali, pak. Rezeki ketika terlalu dikejar-kejar malah terasa semakin menjauh.
      Nanti saatnya datang, kan ya datang. Saya juga asli Suruh Kab. Semarang yang sejak 1995 diangkat kerja di Pekalongan.
      Salam untuk guru2 di kab semarang.

  16. Selamat bg yg sdh cair ya..jangan lupa sebagian unt peningkatan profesi, seperti beli komp/laptop bg yg belum punya agar kompetensi IT bs terpenuhi, jg buat beli buku2 referensi unt dukung PTKnya, siap2 banyak buat karya ilmiah dalam rangka mendukung pembelajaran di kelas lebih berkualitas…..

  17. Oya kami senantiasa upayakan agar tunjangan profesi dapat segera diusulkan dan diproses, krn itu upayakan semua berkas yg diminta segera dipenuhi… ada beberapa teman yg terpaksa tertunda krn pemenuhan jam wajib 24 tidak dipenuhi…

    • 24 jam juga masih simpang siur ada yang membolehkan dengan RPP dll ad juga yang mutlak harus 24 jam tatap muka sama seperti kasus bank century dan lumpur lapindo tidak jelas ujung pangkal permasalahnnya. Sama juga dengan kita sedang masuk hutan riimba di malam hari gak tahu utara sel karna ga bawa kompas lho……………….gitu lho

  18. Bu Kabid PPTK kersa rawuh ten griya maya kula malih. I’m flattered.
    Sepakat!!! Tunjangan profesi sebagian memang selayaknya digunakan untuk peningkatan profesi.

  19. Selamat pak ! kami angkatan 2008 sampai sekarang belum juga menermanya…..

    • @ Pak Mundzi:
      Sayapun belum nerima, pak. Tapi katanya sk-nya sudah turun, jadi tinggal nunggu transferan saja. Yang sabar wae. Rezeki nek dikejar-kejar malah semakin menjauh.

  20. Lebih lebih Kab. Malang sangat memalukan belum cair juga!

  21. Tunjangan sertifikasi guru benar ato hanya boong2an???
    aku sdh stresssssss menunggunya,ternyata tdk cair2.

  22. salam kenal pak,
    cagur geografi nih,
    mohon bimbingan …:D:D

  23. @ Tri Maryono:
    Salam kenal juga. Semoga lekas jadi guru sungguhan yang baik.

  24. Amin
    Mohon doanya pak , :D:D

  25. apa di kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan sudah cair?

  26. waduh…saia bosan mwnungunya..tiap hari ngecek ke bank belum masuk2 jg…huh….sangat lambat

  27. sabaaaaaaaaaaaaaaaaarrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrr.Madiun kota sabar, karena perbatasan dengan jawa tengah. tahun depan kali. selamat bagi yang sudah menerima, mudah-mudahan tambah pinter cara mengajar pada anak didiknya.

  28. emang biasa jateng lbh cepet cair klo jabar………………..aduh kayaknya beku lg tanpa kbr berita ………………..kebw angin tah kemana,,,,,,,,,,,,,,,,,,mdh 2 an msh jd hak………..ca…….pe….deh…………………slamat da tuk yg da cair…………mdh 2 an bermanfaat……………………………………..

  29. Untuk ponorogo,,,, kpan ini pak???

  30. untuk wilayah madiun sudah merasa lega, karena kuota 2008 sudah cair pada bulan nopember 2009 minmggu ke 3, rapel 6 bulan. Bagi bapak dan ibu guru, ingat sebagian unang yang diterima adalah hak fakir miskin. untuk teman – teman di Malang sabar dulu, minggu depan kali.

  31. untuk wilayah madiun sudah merasa lega, karena kuota 2008 sudah cair pada bulan nopember 2009 minggu ke 3, rapel 6 bulan. Bagi bapak dan ibu guru, ingat sebagian uang yang diterima adalah hak fakir miskin. untuk teman – teman di Malang sabar dulu, minggu depan kali.

  32. Sepertiga dari teman-teman saya khususnya wilayah Tegal untuk Kuota 2008 sudah menerima Tunjangan tetapi dua pertiga lainnya belum menerima tunjangan termasuk saya yang SK Tunjangannya juga sudah saya terima, Kapan yah…..? Saya berharap mudah-mudahan dalam waktu dekat ini segera cair…….Amin

  33. Kira2 info turunya tunjangan khususny bwt kuota 2008 kpn lg y? Mungkin ga bln november ini lg..?

  34. menurut koran mulai rabu(18/110) jatim cair.saya sendiri belum melihat rekening takut kecewa

  35. lha rayon 10 jabar, kuota 2008 sampai saat ini (25/11/09) kok belum cair ya……

  36. Di Brebes juga tunjangan profesi kuota 2008 belum cair juga.. Informasi terakhir akan cair pada Bulan november kemarin. Tapi kok sampai sekarang belum juga cair. Mohon infonya Pak….

  37. apa benar tunjangan sertifikasi angkatan 2008 sudah cair di kab.Tana Toraja…………….?

  38. Di Kab. Pekalongan bahkan sudah turun 3 kali (pertama 6 bulan, kedua 2 dan ketiga 2). Tetapi memang belum semua (beberapa ada yang belum terima sama sekali).

  39. Kab.Pekalongan,Yang dah terima 10 bulan yang lulus portofolio, yang plpg 1bulan pun belum,kapan? sudah mau tutup tahun anggaran blm ada informasi pasti.Serius nggak nih?Jangan mengombang-ambingkan perasaan guru, doanya banyak QOBULnya!

    • Halah … sabar, to pak Hudi. Saya juga belum nerima sepeserpun. Positif thinking aja, kan nyaman gitu. Yang lulus portofoliopun juga masih ada yang belum nerima. Kita semua ndak tahu persis mekanisme pencairan dari pusat itu sebenarnya gimana, kok bisa beda2 waktunya. Yakin aja sebentar lagi cair (untuk menghibur diri) he he he!

  40. sebenarnya pada akhir tahun 2009 ini tanggal berapa tunjangan profesi akan cair saya akan membayar hutang dan membayar uang kuliah ketiga putra putri kami tolong jawaban yang pasti agar saya tidak strees

  41. sekarang tanggal 29 desember 2009 saya belum menerima tpp 6 bulan cairkah tppnya mungkin tanggal 30 atau 31 desember 2009 mohon penjelasannya

    • Maaf, saya sama sekali tidak berkompeten menjawab kepastian kapan tunjangan tersebut akan turun. Saya juga baru kemarin (28 Des. 2009) nengok ke bank, dan alhamdulillah dah ada transferan 8 bulan.
      Semoga yang lain juga segera turun.

  42. sertif angkatan 2009 kapan kira2 cairnya?

  43. Nah yang 6 bulan periode Jan – Juni 2010 mana ?

Komentar ditutup.